Senin, 31 Januari 2011
Ensiklopedia Doa & Zikir
Ensiklopedia Doa & Zikir
Penulis:Abdurrahim Mardini
Gambaran Umum
Buku ini sangat tepat dijadikan pegangan hidup karena memuat segala macam zikir dan doa sehari-hari. Seluruh doa dan zikir yang ada dalam buku ini pernah dipraktikkan oleh Rasulullah, para sahabat, tabi'in, dan salafus saleh sehingga kita dapat meyakininya sebagai doa-doa yang mustajab.
Penulis buku ini mengumpulkan doa-doa tersebut dari berbagai sumber, mulai dari doa zaman Nabi Adam a.s. hingga doa ulama ternama yang hidup beberapa abad setelah masa Rasulullah saw. Karena itu, buku ini sangat lengkap dan layak disebut sebagai ensiklopedia.
Cakupan Isi Buku
1. Etika berdoa.
2. Doa dan zikir setelah shalat fardhu dan sunnah.
3. Doa untuk meminta rezeki dan dibebaskan dari jeratan utang.
4. Doa ketika merasa aman dan tenang.
5. Doa ketika merasa takut dan khawatir, termasuk ketika merasa takut mati.
6. Doa rutin sehari-hari, seperti doa pagi hari, doa sore hari, doa masuk rumah, doa keluar masjid, doa sebelum makan, doa ketika akan mengenakan pakaian, dan doa becermin.Doa pada hari-hari dan waktu-waktu istimewa.
7. Doa-doa khusus dari ayat-ayat dan surah Al-Qur`an.
SPESIFIKASI
Ukuran : 15 x 23 cm
Tebal : xxiv + 388 Halaman
Kategori : Ibadah
Berat : 450 gr
Bahan kertas : Isi : HVS 70 gr
Cover : AC 260 gr
Penjilidan : Semi Hard Cover
ISBN : (13) 978-979-3855-44-8
(10) 979-3855-44-4
Cetakan : ke-
Harga : Rp110.000,-
Kamus Al-Qur'an
SPESIFIKASI
1. Jenis cetakan : Buku
2. Ukuran : cm
3. Tebal :
4. Berat : 925 gr
5. Cetakan ke :
6. Cetak/bahan
i. Isi :
ii. Cover :
iii. Pembatas :
7. Jilid :
8. Packaging :
9. Harga :
10. ISBN :
Mutiara Hikmah Doa & Bacaan Shalat
Mutiara Hikmah Doa & Bacaan Shalat
Penulis:Husain bin Audah al-Awaisyah
Gambaran Umum
Buku ini memberi pencerahan kepada kita tidak hanya mengenai redaksi doa dan bacaan yang bersifat rukun, seperti takbiratul ihram dan surah al-Fâtihah, tetapi doa dan bacaan yang bersifat sunnah pun dibahas secara terperinci. Doa iftitah, misalnya, karena tidak hanya satu redaksi yang diajarkan oleh Nabi saw., dijelaskan satu per satu secara mendetail. Hal itu agar kita dapat memilih salah satunya dan bisa mengamalkannya dengan sepenuh hati.
Begitu pula dengan kalimat isti’adzah sebelum membaca surah al-Fâtihah, buku ini mengajukan dua redaksi yang sama-sama ma`tsûr dari Nabi saw. Pembahasan lain tentang ucapan amin, doa ketika rukuk, doa ketika i’tidal, doa ketika sujud dan seterusnya hingga salam juga dikupas secara tuntas. Karena itu, buku ini sangat penting menjadi pegangan setiap muslim demi memperoleh shalat yang sempurna.
Cakupan Isi Buku
1. Tata cara takbiratul ihram, doa iftitah, dan redaksi kalimat isti’adzah
2. Tafsir surah al-Fâtihah dan penjelasan bacaan amin
3. Doa-doa ketika rukuk, i’tidal, sujud, duduk di antara dua sujud, tahiat, dan shalawat ketika tahiat
4. Qunut dalam witir
5. Doa memohon perlindungan
6. Doa sebelum salam dan redaksi salam
SPESIFIKASI
Ukuran : 13 x 20 cm
Tebal : xii + 290 Halaman
Kategori : Ibadah
Berat : 425 gr
Bahan kertas : Isi : HVS 70 gr
Cover : AP 150/Board 35/AC 260 gr
Penjilidan : Hard Cover
ISBN : (13) 978-979-3855-50-9
(10) 979-3855-50-9
Cetakan : ke-
Harga : Rp65.000,-
Jumpai Aku Ya Rasul
Rahasia Mimpi Bertemu Rasulullah:
Jumpai Aku Ya Rasul
Penulis:Abu Anas Abdul Aziz
Gambaran Umum:
Banyak yang mungkin berpikir bahwa bertemu Rasul adalah suatu hal yang mustahil. Na’ûdzu billâh. Semoga kita tidak termasuk orang yang berputus asa dari rahmat Allah, termasuk nikmat mimpi bertemu Rasul. Sudah sangat banyak contoh orang yang dilimpahi rahmat untuk “menemui” Rasul saw. Buku ini memuat seratus kisah di antaranya. Tentu kenyataan yang ada sebenarnya jauh di atas angka itu.
Jadi, mengapa kita tak juga berani mengharap rahmat serupa? Tidak perlu ragu untuk menanti-nanti datangnya nikmat Allah, yang terpenting adalah usaha kita. Buku ini dapat menjadi penuntun kita bagaimana usaha menuju “pertemuan” dengan Rasul di alam dunia.
Cakupan Isi Buku
Mimpi dan hukum syariat
Karakteristik fisik Rasulullah
Cara membuktikan sosok yang hadir dalam mimpi adalah Rasulullah
Hikmah bermimpi bertemu Rasulullah
Takwil mimpi bertemu Rasulullah
Tips memimpikan Rasulullah
Seratus kisah orang-orang yang bermimpi bertemu Rasulullah
SPESIFIKASI :
Ukuran : 13 x 20 cm
Tebal : xvi + 316 Halaman
Kategori : Kisah-kisah
Berat : 350 gr
Bahan kertas : Isi : Kertas Koran 50 gr
Cover : AC 400 gr (Jaket)
Penjilidan : Semi Hard Cover
ISBN : (13) 978-979-3855-59-2 (buku)
(13) 978-979-3855-77-6 (jaket)
Cetakan : ke-
Harga : Rp70.000,-
Candu Shalat
Candu Shalat;
Shalat Nikmat, Hidup Bermanfaat
Penulis:Dr. Khalid Abu Syadi
Gambaran Umum
Buku yang menuntun kita agar lebih memahami arti penting kekhusyuan shalat. Agar shalat tidak sekadar jungkir balik dan mengubah-ubah gerakan duduk dan berdiri. Lebih dari itu, shalat memang harus bisa dinikmati supaya jiwa dan raga kita benar-benar menyatu dengan-Nya.
Buku ini memuat tata cara meraih kekhusyuan shalat, sedikit demi sedikit, langkah demi langkah. Tidak perlu terburu-buru hingga kita dapat benar-benar “mabuk” kecanduan oleh ibadah utama bernama shalat!
Cakupan Isi Buku
1. Langkah-langkah untuk meraih kenikmatan shalat.
2. Tata cara mengatasi pasang surut semangat bershalat.
3. Tata cara menyelami setiap bacaan di dalam shalat.
4. Rahasia-rahasia gerakan dan bacaan rukun shalat.
SPESIFIKASI
Ukuran : 15 x 20 cm
Tebal : xvi + 136 Halaman
Kategori : Ibadah
Berat : 150 gr
Bahan kertas : Isi : HVS 70 gr
Cover : AC 260 gr
Penjilidan : Soft Cover
ISBN : (13) 978-979-3855-47-9
(10) 979-3855-47-9
Cetakan : ke-
Harga : Rp30.000,-
Minggu, 30 Januari 2011
Bukan Shalat Biasa
Bukan Shalat Biasa;
Tuntunan, Teladan, dan Keutamaan Shalat Malam
Penulis:Ahmad Musthafa Qasim
Gambaran Umum
Mengajak kita untuk menghidupkan malam dengan melaksanakan shalat malam. Hal itu karena shalat malam merupakan salah satu kunci kemuliaan; tidak saja dalam pandangan manusia, tetapi juga dalam pandangan Allah. Selain itu, merupakan kunci kebebasan dari segala permasalahan hidup dan kunci meraih kebahagiaan sehari-hari.
Buku yang menuntun kita dalam pelaksanaan shalat malam; disertai dengan penjelasan keutamaannya dan contoh-contoh dari salafus saleh dalam melaksanakan shalat malam sehingga wajah-wajah mereka bercahaya penuh ketenangan.
Cakupan Isi Buku
1. Keutamaan shalat malam (dilengkapi dalil-dalil dari Al-Qur`an dan hadits)
2. Faktor-faktor yang memudahkan pelaksanaan shalat malam
3. Teladan Rasulullah dalam pelaksanaan qiyamulail
4. Kisah para sahabat Nabi dan tabi’in dalam mengisi malam
5. Amalan para fuqaha dalam menghidupkan malam
6. Kisah perempuan-perempuan salehah yang terbiasa bertahajud
7. Munajat para ahli tahajud
8. Kisah Nabi saw. dan para sahabat dalam bulan Ramadhan
9. Seputar shalat tarawih
SPESIFIKASI :
Ukuran : 13 x 20 cm
Tebal : xv + 302 Halaman
Kategori : Ibadah
Berat : 400 gr
Bahan kertas : Isi : HVS 64 gr
Cover : AP 150 gr/Board 30/AC 260 gr
Penjilidan : Hard Cover
ISBN : (13) 978-979-3855-18-9
(10) 979-3855-18-5
Cetakan : ke-
Harga : Rp50.000,-
Keluar dari Kemelut Hidup
Keluar dari Kemelut Hidup
Penulis:Yusuf Mansur
Gambaran Umum
Kumpulan kisah dan cerita yang dapat memotivasi kita untuk bangkit dari segala masalah yang kita temui dalam kehidupan ini. Kisah itu disampaikan dengan gaya bertutur khas warga asli Jakarta, walaupun begitu buku ini dapat dipahami dengan mudah dan jelas. Misalnya kisah seorang tukang becak yang berniat kuat untuk pergi haji. Dia selalu berdoa dan melakukan kebaikan yang sesuai dengan kemampuannya, yaitu pada hari Jumat dia bersedekah dengan menggratiskan siapa saja yang naik becaknya. Pada akhirnya, tukang becak itu pun dapat pergi haji. Semua hal yang berkaitan dengan kemelut yang biasa menghampiri manusia, diulas dalam buku ini dengan mengambil cerita nyata dari orang-orang yang bertaqwa dan bertobat kepada Allah swt.
Cakupan Isi Buku
1. Bertaqwa kepada Allah swt.
2. Tanda-tanda pertolongan Allah
3. Berdoa kepada Allah
4. Berbuat kebaikan sesuai kemampuan diri
5. Sumber-sumber kemuliaan
6. Balasan Allah kepada orang yang berbuat kebaikan
SPESIFIKASI
Ukuran : 13 x 20 cm
Tebal : xii + 484 Halaman
Kategori : Motivasi+Kontemplasi
Berat : 325 gr
Bahan kertas : Isi : Kertas Koran 50 gr
Cover : AC 260 gr
Penjilidan : Soft Cover
ISBN : (13) 978-979-3855-45-5
(10) 979-3855-45-2
Cetakan : ke-
Harga : Rp65.000,-
Hikmah dari Langit
Hikmah dari Langit;
Refleksi Kebijaksanaan Sehari-hari
Penulis:Yusuf Mansur
Gambaran Umum
Kumpulan berbagai untaian nasihat yang dekat dengan kehidupan sehari-hari, misalnya berbuat baik kepada tetangga, menyambung silaturahmi, dan menegakkan amar makruf nahi mungkar. Disarikan dari kitab Tanbîhul-Gâfilîn karya Abu Laits as-Samarqandi yang penuh hikmah dan ilmu, baik bertema akidah maupun akhlak. Ulasan yang disampaikan dengan bahasa yang sederhana, tepat sasaran, dan sesuai situasi zaman saat ini.
Gaya bercerita yang tidak menggurui dan kumpulan cerita yang menggugah keimanan merupakan poin plus dari buku ini. Misalnya cerita tujuh golongan yang akan dinaungi oleh Allah swt. di akhirat yaitu pemimpin yang adil, pemuda yang giat beribadah, seorang yang hatinya bertaut dengan masjid, hamba yang selalu mengingat kepada Allah ketika sendiri lalu dia meneteskan air mata karena-Nya, seorang yang merahasiakan sedekahnya, seorang yang dirayu wanita cantik untuk berzina, dan ia berkata, “Saya takut kepada Allah.”
Cakupan Isi Buku
Perbuatan yang dilarang dan dijauhi, seperti syirik kecil, perumpamaan riya, ghibah, munafik, dengki, menjilat, dusta, mabuk, memaki orang tua
Hablumminannas (hubungan sesama manusia), seperti hubungan dengan tetangga, memberikan sedekah, silaturahmi
Perbuatan yang mencerminkan akhlak mulia, seperti jujur, mendidik anak, takut kepada Allah swt.
Amar makruf nahi mungkar dan tobat
Berbakti kepada kedua orang tua
Balasan surga dan neraka
SPESIFIKASI
Ukuran : 13 x 20 cm
Tebal : xvi + 266 Halaman
Kategori : Hikmah
Berat : 270 gr
Bahan kertas : Isi : HVS Nouva 64 gr
Cover : AP 150 gr/Board 30/AC 260 gr
Penjilidan : Hard Cover
ISBN : (13) 978-979-3855-24-0
(10) 979-3855-24-X
Cetakan : ke-
Harga : Rp55.000,-
Sabtu, 29 Januari 2011
Panduan Shalat Lengkap
Panduan Shalat Lengkap & Mudah
Penulis:Ibnu Hasan bin Abdul Kadir Nuh
Gambaran Umum
Berisi penjelasan tentang tata cara shalat, baik shalat-shalat fardhu maupun shalat-shalat sunnah. Juga mengupas tentang shalat berjamaah, shalat ketika sakit, shalat jenazah, shalat dalam perjalanan, dan sebagainya. Dijelaskan pula hal-hal yang berkaitan dengan shalat, mulai dari wudhu dan bersuci.
Dilengkapi dengan ilustrasi dan transliterasi bacaan shalat sehingga memudahkan kita untuk mengamalkannya.
Cakupan Isi Buku
1. Definisi dan seluk-beluk shalat
2. Persiapan sebelum shalat
3. Tata cara pelaksanaan shalat (dilengkapi ilustrasi full colour)
4. Tata cara shalat berjamaah dan pengaturan shaf
5. Sujud sahwi dan sujud tilawah
6. Zikir dan doa
SPESIFIKASI :
Ukuran : 13 x 20 cm2
Tebal : xii + 252 Halaman
Kategori : Ibadah
Berat : 400 gr
Bahan kertas : Isi : Met Paper 85 gr
Cover : AP 150gr/Board 35/AC 260 gr
(bahan pembatas)
Penjilidan : Hard Cover
ISBN : (13) 978-979-3855-38-7
(10) 979-3855-38-X
Cetakan : ke-
Harga : Rp60.000,-
Do’a-Do’a Harian Rasulullah SAW
Do’a-Do’a Harian Rasulullah
Penulis:Aiman ibnu Abdul Fattah
Gambaran Umum
Kumpulan doa dan zikir harian yang senantiasa diamalkan Rasulullah saw. Semua bersumber dari Al-Qur`an dan As-Sunnah sehingga tidak perlu diragukan kesahihannya. Dilengkapi dengan transliterasi latin yang memudahkan kita untuk membaca, menghafal, dan mengamalkannya.
Dilengkapi pula dengan petunjuk tata cara berdoa, doa-doa ruqyah (mengusir gangguan jin), dan zikir al-ma`tsûrât.
Cakupan Isi Buku
1. Landasan hukum perintah untuk berdoa
2. Keutamaan, faedah, dan etika berdoa
3. Waktu-waktu yang paling mustajab untuk berdoa
4. Kisah orang-orang yang doanya dikabulkan
5. Kisah orang-orang yang doanya tidak dikabulkan
6. Kumpulan doa-doa
SPESIFIKASI
Ukuran : 13 x 18 cm
Tebal : xiv + 268 Halaman
Kategori : Ibadah
Berat : 300 gr
Bahan kertas : Isi : HVS 64 gr
Cover : AP 150 gr/Board 30/AC 260 gr
Penjilidan : Hard Cover
ISBN : (13) 978-979-3855-08-8
(10) 979-3855-08-0
Cetakan : ke-
Harga : Rp40.000,-
Mukjizat al-Fâtihah dan al-Ikhlâsh
Mukjizat al-Fâtihah dan al-Ikhlâsh
Penulis:Ir. Abduddaim al-Kahil
Gambaran Umum
Menjelaskan fakta-fakta mukjizat Al-Qur`an dari sisi numerik (perhitungan angka matematis) yang tecermin dalam surah al-Fatihah dan al-Ikhlash.
Membaca fakta-fakta mukjizat digital ini akan membuat kita semakin mengagumi pencipta Al-Qur`an, Allah swt. Jadi, selamat terpukau.
Cakupan Isi Buku
1. Hubungan antara Al-Qur`an dan ilmu modern
2. Mukjizat konstruksi Al-Qur`an
3. Rahasia huruf-huruf tertentu (alim lam mim, alif lam ra, dll)
4. Mukjizat ayat basmalah
5. Keistimewaan huruf-huruf dalam surah al-Fâtihah
6. Keagungan surah al-Fâtihah
7. Kesimpulan atas hasil penelitian surah al-Fâtihah
8. Keajaiban surah al-Ikhlâsh
9. Mukjizat lafal jalalah
10. Asma`ul husna dalam surah al-Ikhlâsh
SPESIFIKASI
Ukuran : 13 x 20 cm
Tebal : xvi + 350 Halaman
Kategori : Kajian Al-Qur’an
Berat : 400 gr
Bahan kertas : Isi : HVS Nouva 64 gr
Cover : AP 150 gr/Board 35/AC 260 gr
Penjilidan : Hard Cover
ISBN : (13) 978-979-3855-49-3
(10) 979-3855-49-5
Cetakan : ke-
Harga : Rp80.000,-
Tazkiyatun Nafs; Kajian Lengkap Penyucian Jiwa
Tazkiyatun Nafs; Kajian Lengkap Penyucian Jiwa
Penulis:Said Hawwa
Gambaran Umum
Sebuah buku lengkap penyucian jiwa yang menjadikan kitab Ihya Ulumiddin (5 jilid) sebagai rujukan utama. Fokus penyajian pada sarana-sarana penyucian jiwa melalui amalan-amalan lahiriah dan batiniah sehingga jadilah buku ini buku panduan yang sangat memadai untuk mengiringi langkah-langkah kita dalam meniti jalan tazkiyatun nafs (penyucian jiwa).
Cakupan Isi Buku
1. Etika mencari ilmu
2. Langkah-langkah utama dalam menyucikan jiwa; shalat, zakat, puas, haji, membaca Al-Qur`an, zikir, tafakur, mengingat mati, introspeksi, tawadhu, dan mengenali penyakit hati
3. Arti penyucian jiwa
4. Hasil-hasil penyucian jiwa
SPESIFIKASI :
Ukuran : 15.5 x 24 cm
Tebal : xvi + 692 Halaman
Kategori : Penyucian Jiwa
Berat : 1100 gr
Bahan kertas : Isi : Pindo 70 gr
Cover : AC 260 gr + Jaket
Penjilidan : Hard Cover
ISBN : (13) 978-979-3855-15-8
(10) 979-3855-15-0
Cetakan : ke-
Harga : Rp120.000,-
Tafsir Al-Qur`an Wanita
Tafsir Al-Qur`an Wanita
Penulis:Imad Zaki al-Barudi
Gambaran Umum
Wanita merupakan makhluk yang istimewa. Allah bahkan memberikan satu nama surat dalam Al-Quran dengan an-Nisa. Selain istimewa, terdapat beberapa perbedaan hukum antara pria dan wanita, sehingga ada pengecualian bagi mereka dalam hal-hal tertentu. Tafsir al-quran wanita ini sengaja ditulis oleh Imad Zaki al-Barudi untuk memudahkan wanita mencari hukum atau berbagai hal lain yang berkaitan dengannya. Imad Zaki al-Barudi, dengan cermat mengklasifikasikan berbagai hal yang berkaitan dengan wanita dalam buku ini.
Cakupan Isi Buku
Jilid 1, mengpas tentang sunnah fitrah, kisas untuk wanita, etika hubungan suami istri, masa iddah, warisan, hubungan persusuan.
Jilid 2, mengpas tentang hak-hak wanita, perlakuan adil bagi wanita, aurat, maskawin, kedudukan ahlul kitab, perceraian, dan jenis-jenis talak.
SPESIFIKASI
Ukuran : 15.5 x 24 cm
Tebal : xiv + 440 Halaman (Jilid 1)
xvi + 440 Halaman (Jilid 2)
Kategori : Tafsir
Berat : 725 gr (Jilid 1)
830 gr (Jilid 2)
Bahan kertas : Isi : HVS Nouva 64 gr
Cover : AP 150/Board 30/AC 260 gr
Penjilidan : Hard Cover
ISBN : (13) 978-979-3855-36-3 (Jilid 1)
(10) 979-3855-36-3 (Jilid 1)
(13) 978-979-3855-37-0 (Jilid 2)
(10) 979-3855-37-1 (Jilid 2)
Cetakan : ke-
Harga : Rp80.000,- (Jilid 1)
Rp85.000,- (Jilid 2)
Hadits Qudsi
Penulis:Kamil Uwaidah
Gambaran Umum
Dalam sebuah hadits qudsi Allah berfirman agar anak Adam selalu beribadah kepada-Nya maka Dia akan menjadikannya seorang yang kaya hati dan terpenuhi segala kebutuhannya. Itu hanya sekelumit betapa Allah sangat mencintai hamba-Nya, masih banyak hadits lain yang terkumpul dalam buku Kumpulan Hadits Qudsi. Hadits qudsi merupakan salah satu pegangan wajib kita dalam melakukan aktivitas sehari-hari baik yang berkaitan dengan akidah, ibadah, moral, maupun sosial.
Cakupan Isi Buku
Keutamaan Zikir dan Doa
Keutamaan berbaik sangka kepada Allah
Besarnya kasih sayang dan ampunan Allah terhadap hamba-Nya
Beberapa kisah nabi (Adam, Muhammad, Musa, Khidr)
Keesaan Allah
Surga dan Neraka dan orang-orang yang akan menghuninya
SPESIFIKASI
Ukuran : 15.5 x 24 cm
Tebal : xxviii + 412 Halaman
Kategori : Hadits
Berat : 750 gr
Bahan kertas : Isi : HVS 64 gr
Cover : AP 150 gr/Board 30/AC 260 gr
Penjilidan : Hard Cover
ISBN : (13) 978-979-3855-35-6
(10) 979-3855-35-5
Cetakan : ke-
Harga : Rp90.000,-
Fiqih Wanita
FIQIH WANITA
Penulis:Muhammad Mutawwali Sya`rawi
Gambaran Umum
Fiqih Wanita merupakan buku yang mengupas tentang permasalah yang dialami wanita dalam kesehariannya mulai dari permasalahan klasik hingga kontemporer. Meskipun tema besarnya adalah fiqih tetapi pendekatan yang dilakukan penulisnya tidak sepenuhnya bersifat legalistik karena setiap penjelasannya disertai dengan makna batin dari ibadah-ibadah lahiriah yang harus dilakukan oleh wanita. Penulisnya menyajikan ilmu fiqih khusus wanita ini dalam bentuk yang ringkas, ringan, tetapi padat dan menyentuh semua aspek keseharian wanita.
Cakupan Isi Buku
1. Hal-hal yang dilarang dan diperkenankan dilakukan oleh wanita ketika haid dan nifas.
2. Thaharah dan istihadah.
3. Hijab dan aurat wanita.
4. Wanita dan shalat, wanita dan zakat, serta wanita dan haji.
5. Pertunangan, pernikahan, dan hidup berumah tangga.
6. Iddah.
7. Nusyuz.
8. Mode.
9. Wanita dan jihad.
10. Wanita dan interaksi sosial.
SPESIFIKASI
Penulis : Muhammad Mutawwali Sya`rawi
Ukuran : 15.5 x 24 cm
Tebal : xiv + 296 Halaman
Kategori : Fiqih
Berat : 560 gr
Bahan kertas : Isi : HVS 70 gr
Cover : AP 150 gr/Board 30/AC 260 gr
Penjilidan : Hard Cover
ISBN : (13) 978-979-3855-34-9
(10) 979-3855-34-7
Cetakan : ke-
Harga : Rp54.000,-
Fiqih Sunnah Wanita
Fiqih Sunnah Wanita
Penulis:Abu Malik Kamal
Gambaran Umum
Buku Fiqih sunnah wanita berisi penjelasan mengenai hal-hal dan hukum-hukum yang perlu diketahui oleh para wanita baik dalam ibadah dan muamalah. Penulis menjadikan al-quran dan hadits sebagai rujukan utama sebagai referensi bagi pembaca ketika ingin mengetahui satu hukum. Selain itu, penulis juga melakukan perbandingan dalil pendapat ulama, kemudian menggunakan dalil yang paling kuat sehingga pembaca dapat menggunakan dalil tersebut pada persoalan sehari-hari yang dialami.
Cakupan Isi Buku
Jilid I, mengupas taharah, shalat, zakat, sedekah, puasa, serta pakaian dan perhiasan.
Jilid I, mengupas makanan dan minuman, jenazah, haji dan umrah, sumpah dan nazar, pernikahan dan perceraian, warisan.
SPESIFIKASI
Ukuran : 15.5 x 24 cm
Tebal : xviii + 288 Halaman (Jilid 1)
Xxii + 290 Halaman (Jilid 2)
Kategori : Fiqih
Berat : 590 gr (Jilid 1)
590 gr (Jilid 2)
Bahan kertas : Isi : HVS 64 gr
Cover : AP 150 gr/Board 30/AC 260 gr
Penjilidan : Hard Cover
ISBN : (13) 978-979-3855-20-2 (Jilid 1)
(10) 979-3855-20-7 (Jilid 1)
(13) 978-979-3855-21-9 (Jilid 2)
(10) 979-3855-21-5 (Jilid 2)
Cetakan : ke-
Harga : Rp140.000 (1 set)
Syama'il Muhammad SAW
Penulis:Imam Tirmidzi
Gambaran Umum
Tidak kenal maka tidak sayang, demikian pula dengan kita dan Rasulullah. Rasa kecintaan kita kepada beliau tidak akan muncul begitu saja tanpa kita berusaha untuk mencari informasi tentang beliau. Buku Syamail Muhammad merupakan buku kumpulan hadits mengenai perikehidupan sehari-hari Rasulullah. Imam Tirmidzi dengan cermat mengumpulkan dan mengklasifikasikan hadits tentang rasulullah sehingga menjadi lebih mudah bagi umat Islam untuk mengenal Rasulullah secara utuh. dari sanalah kemudian kecintaan kita akan tumbuh sekaligus juga menumbuhkan kerinduan untuk bisa bertemu dan berkumpul dengan beliau di akhirat.
Cakupan Isi Buku
1. Karakter fisik Rasulullah saw.
2. Kebiasaan-kebiasaan manusiawi Rasulullah saw
3. Ibadah-ibadah Rasulullah saw.
4. Akhlak Rasulullah saw.
5. Nama-nama Rasulullah saw.
6. Usia Rasulullah saw.
7. Kisah wafatnya Rasulullah saw.
8. Mimpi melihat Rasulullah saw.
SPESIFIKASI
Ukuran : 15.5 x 24 cm
Tebal : xiv + 476 Halaman
Kategori : Kumpulan Hadits
Berat : 850 gr
Bahan kertas : Isi : HVS 64 gr
Cover : AC 260 gr + Jaket
Penjilidan : Hard Cover
ISBN : (13) 978-979-3855-26-4
(10) 979-3855-26-6
Cetakan : ke-
Harga : Rp105.000,-
IHYA ULUMUDDIN
IHYA ULUMUDDIN
Penulis:Imam Ghazali
Gambaran Umum
Tidak ada seorang ulama pun meragukan betapa bernilainya buku Ihya Ulumiddin. Bahkan, pada masa-masa awal terkuaknya buku lima jilid itu, setiap pembacanya akan selalu berdecak kagum membaca setiap hikmah yang didapat; senantiasa manggut-manggut menerima dalil dan keterangan yang ada di dalamnya.
Karena itu, tidak mengherankan sang penulis buku itu, Imam Gazali, merasa perlu membuat ikhtisar untuk memudahkan orang awam memahami isinya. Jadilah ringkasannya, Mukhtashar Ihya Ulumiddin, ini sangat sesuai dibaca semua kalangan pada masa kini.
Cakupan Isi Buku
1. Pembahasan tentang ilmu, ulama, dan orang yang menuntut ilmu.
2. Penjelasan tentang akidah dan ibadah; mulai dari syahadat, bersuci, shalat, zakat, puasa, haji, membaca dan menafsirkan Al-Qur`an hingga berzikir dan berdoa.
3. Pembahasan tentang akhlak; adab makan dan minum serta pengetahuan halal, haram, dan syubhat.
4. Penjelasan tentang muamalah, pernikahan, mencari nafkah, pergaulan, uzlah, dan amar makruf nahi mungkar.
5. Penjelasan tentang hati, jiwa, syahwat, dan lidah; baik kelebihan maupun kekurangan (penyakit) yang mungkin terdapat di dalam keempat hal tersebut.
6. Tata cara berlaku zuhud, tawakal, dan ikhlas.
7. Faedah dan seluk-beluk mengingat kematian.
SPESIFIKASI
Ukuran : 20.5 x 27.5 cm
Tebal : xxvi + 500 Halaman
Kategori : Penyucian Jiwa
Berat : 1300 gr
Bahan kertas : Isi : HVS 70 gr
Cover : AC 260 gr
Penjilidan : Hard Cover
ISBN : (13) 978-979-3855-62-2
(10) 979-3855-62-2
Cetakan : ke-
Harga : Rp170.000,-
Khadijah (The True Love Story Of Muhammad SAW)
Khadijah large;
The True Love Story of Muhammad
Penulis:Abdul Mun’im Muhammad
Gambaran Umum
Buku ini memaparkan sejarah kehidupan Ummul Mukminin Khadijah r.a.; tentang pernikahannya dengan Rasulullah, kehidupan rumah tangga bersama beliau, masa-masa hidupnya bersama Islam, Khadijah dan anak-anaknya, dan lain-lain. Penyajiannya dikemas dengan bahasa yang enak dibaca dan menyentuh perasaan.
Cakupan Isi Buku
1. Latar belakang kisah Khadijah
2. Perkenalan Khadijah dengan Muhammad
3. Pernikahan Khadijah dengan Muhammad
4. Seluk-beluk rumah tangga Khadijah
5. Kekuatan Khadijah dalam membantu Muhammad saw.
6. Keistimewaan Khadijah
7. Putra-putri Khadijah, baik hasil pernikahan dengan Muhammad saw. maupun dengan dua mendiang suami sebelumnya
8. Definisi Ahlul Bait
SPESIFIKASI
Ukuran : 15.5 x 24 cm
Tebal : 374 Halaman
Berat : 630 gr
Bahan kertas : Isi : HVS Nouva 64 gr
Cover : AP 150 gr/Board 35/AC 310 gr (Jaket)
Penjilidan : Hard Cover
ISBN : (13) 978-979-3855-22-6
(10) 979-3855-22-3
Cetakan : ke-
Harga : Rp99.000,-
Ensiklopedia Akhlak Muhammad SAW
Ensiklopedia Akhlak Muhammad
Penulis:Mahmud al-Mishri
Gambaran Umum
Rasulullah adalah teladan yang paling layak ditiru. Setiap gerakan dan tindakan beliau tidak pernah lepas dari etiket yang bernama akhlak mulia. Tidak mengherankan apabila semua jenis akhlak mulia selalu dapat ditemukan dalam pribadi Nabi saw. Karena itu, sangatlah layak jika buku ensiklopedia akhlak mulia disandarkan kepada nama beliau.
Tentu saja, hal itu karena tidak ada satu pun akhlak mulia yang tidak beliau ajarkan—dan pasti beliau praktikkan dalam kehidupan nyata. Buku ini memerinci etika-etika beliau yang niscaya dapat mencukupi pembaca jika menginginkan hidup selalu berhias akhlak mulia. Sebagai ensiklopedia, tentu saja buku ini membahas secara panjang lebar setiap entri. Karena itu, fisik buku tak dapat dihindari sangat tebal, tetapi itu sungguh tidak mengurangi substansi isi, justru menunjukkan kelengkapan isi.
Cakupan Isi Buku
1. Urgensi pembahasan akhlak
2. Cara membangun akhlak; melalui tabiat dan pembiasaan
3. Faktor yang dapat merusak akhlak yang sudah baik
4. Menguraikan satu persatu sifat Nabi saw. yang harus ditiru oleh umat Islam
5. Dilengkapi kisah para sahabat, tabi’in, dan ulama-ulama salafus saleh yang memiliki akhlak tertentu; kisah yang mengharukan bahkan tak jarang membuat air mata meleleh tanpa disadari
6. Cara memperoleh akhlak mulia; di antaranya melalui ibadah, keteladanan, dan doa
SPESIFIKASI
1. Penulis :
2. Jenis cetakan : Buku
3. Ukuran : cm
4. Tebal :
5. Berat : 2200 gr
6. Cetakan ke :
7. Cetak/bahan
i. Isi :
ii. Cover :
iii. Pembatas :
8. Jilid :
9. Packaging :
10. Harga : Rp 450.000,-
11. ISBN : 979-3855-63-0, 978-979-3855-63-9
Jumat, 28 Januari 2011
Arabic Kamasutra
Arabic Kamasutra
Penulis : Muhammad Al-Baz
Gambaran Umum
Islam tidak pernah tertutup dalam pengembangan ilmu pengetahuan, termasuk ilmu seksual. Sebenarnya sangat banyak ulama salaf yang mencurahkan sebagian pemikirannya ke dalam ilmu seksual. Salah satunya adalah Imam as-Suyuthi—ulama salaf yang selama ini kita hanya mengenalnya sebagai ahli tafsir. Menurutnya, bersanggama dapat dilakukan dalam empat poisi. Akan tetapi, variasi dari empat posisi pokok itu bisa dikembangkan menjadi empat puluh gaya.
Itu baru dari Imam as-Suyuthi, padahal buku ini mengejawantahkan pemikiran sedikitnya tiga buku klasik dalam hal hubungan suami-istri yang romantis.
Cakupan Isi Buku
1. Ilustrasi gaya bersanggama orang Arab klasik
2. Definisi cinta menurut orang salaf
3. Kisah-kisah cinta orang Arab zaman dahulu
4. Kisah-kisah seks menyimpang
5. Ciri-ciri seksualitas laki-laki dan perempuan
6. Kekuatan dan kelemahan cinta
7. Cara berciuman yang dahsyat dan baik
8. Aneka gaya bersanggama menurut Syekh Nafzawi, Syekh Suyuthi, dan seorang perempuan berjuluk Alfiyyah
Ukuran : 13 x 20 cm2
Tebal : xviii + 372 Halaman
Kategori : Edukasi Seks
Berat : 270 gr
Bahan kertas : Isi : Kertas Koran 50 gr
Cover : AP 120 gr
Penjilidan : Soft Cover
ISBN : (13) 978-979-18117-0-5
Cetakan : ke-
Harga : Rp70.000,-
Aminah - The Greatest Love
Aminah - The Greatest Love
Penulis : Abdul Salam Al-Asyri
Gambaran Umum
Buku ini menyajikan sejarah hidup Ibunda Aisyah r.a. dari semua sisi kehidupannya. Memotret kisah pernikahannya dengan Rasulullah saw., berbagai fitnah yang menerpa dirinya, hubungannya dengan para istri Rasulullah yang lain, karakter kepribadiannya, hingga sisi intelektualitasnya dan jasa-jasa yang telah diberikannya untuk wanita muslimah. Ilmiah sekaligus menyentuh.
Cakupan Isi Buku
1. Kisah masa kecil Aisyah
2. Serba-serbi pernikahan Aisyah dengan Rasulullah saw.
3. Kehidupan rumah tangga Aisyah selama mendampingi Rasulullah saw.
4. Hikmah yang didapat Aisyah dari poligami sang suami
5. Aisyah sepeninggal Rasulullah saw.
6. Karakter dan keistimewaan Aisyah
7. Penguasaan Aisyah atas ilmu-ilmu yang terkandung dalam Al-Qur`an, hadits, dan syariat
8. Aisyah sebagai salah satu sumber ilmu
9. Jasa Aisyah kepada kaum perempuan
Ukuran : 15.5 x 24 cm2
Tebal : x + 286 Halaman
Kategori : Fiksi Sejarah
Berat : 600 gr
Bahan kertas : Isi : HVS Nouva 64 gr
Cover : AC 260 gr
Penjilidan : Hard Cover
ISBN : (13) 978-979-3855-57-8
(10) 979-3855-57-6
Cetakan : ke-
Harga : Rp80.000,-
Barokah Puasa Senin Kamis
Gambaran Umum
Pada bagian awal buku ini memaparkan tentang definisi puasa, lalu diikuti dasar hukum puasa Senin Kamis. Dasar hukum yang berdasarkan hadits-hadits juga memuat keistimewaan hari Senin dan Kamis. Hadits-hadits yang menerangkan waktu-waktu terlarang berpuasa. Pada hakikatnya, semua yang berkaitan tentang puasa pada hari Senin dan Kamis mulai dari keuntungan,keberkahan, dan hikmahnya dijelaskan secara ringkas dan jelas.
Selain itu, ada semacam tips dan saran untuk menghadapi kendala yang biasa dihadapi orang-orang yang mengikrarkan diri untuk berpuasa Senin Kamis, makanan yang dapat dikonsumsi saat berbuka dan sahur untuk mengembalikan kondisi tubuh. Pada bagian akhir buku dikisahkan berbagai pengalaman tokoh masyarakat dan artis yang membiasakan diri dengan puasa Senin Kamis, di antaranya KH. Ibrahim Karim, Astri Ivo, dan Cici Tegal. Dan juga diterangkan pertanyaan apa saja yang biasanya terlontarkan saat seseorang melaksanakan puasa Senin-Kamis sekaligus jawabannya.
Cakupan Isi Buku
1. Definisi dan dalil tentang puasa Senin-Kamis
2. Waktu terlarang puasa
3. Hikmah dan berkah puasa senin-kamis
4. Manfaat puasa senin-kamis
5. Syarat dan rukun puasa
6. Tips nabi tentang menu berbuka dan sahur
7. Berbagai pertanyaan tenatang puasa senin-kamis
8. Kisah dan pengalaman tentang puasa senin-kamis
3T-Tobat,Tasbih dan Tahajud
Gambaran Umum
Menjelaskan prinsip 3T sebagai cara tercepat untuk mendekatkan kepada Allah. Prinsip 3T itu mencakup tobat, tasbih, dan tahajud.
Cara ini sangat ringkas dan padat, tetapi tetap memerlukan kesungguhan untuk melaksanakannya. Dengan begitu, kenikmatan hidup tiada tara dapat benar-benar dirasakan hingga akhir hayat.
Cakupan Isi Buku
1. Mengenali diri sendiri dan jalan menuju kedekatan kepada Allah swt.
2. Tobat dan seluk-beluknya; definisi, teladan dari para nabi dan orang saleh, hikmah tobat
3. Landasan hukum bertasbih, hikmah dan tata cara shalat tasbih
4. Landasan hukum shalat tahajud, hikmah dan tata cara shalat tahajud
5. Landasan hukum, hikmah, dan keutamaan zikir
Selasa, 25 Januari 2011
Amarah & Cinta Rasululloh
Gambaran Umum
Sebuah potret bahwa Rasul saw. juga manusia; Rasul saw. bisa marah. Namun, marahnya Rasul saw. berbeda dengan marahnya kita yang orang kebanyakan. Kemarahan Rasul bukan karena nafsu, melainkan karena menegakkan ajaran Allah. Rasul marah ketika syariat Islam dilecehkan, orang yang tidak bersalah dihina, atau karena pembangkangan terhadap pemimpin.
Jadi, Rasul saw. marah karena cinta; cinta agar umatnya tidak terjerembab ke jalan yang salah.
Cakupan Isi Buku
1. Definisi marah
2. Kisah-kisah kemarahan Rasulullah yang dilengkapi latar belakang permasalahan dan penjelasannya
3. Penjelasan tentang kapan seorang muslim diperbolehkan bahkan diharuskan untuk marah
Aku Mohon Petunjuk - Mu
Aku Mohon Petunjuk-Mu
Penulis:Abu Ammar Abdullah
Gambaran Umum
Panduan yang sangat lengkap untuk melaksanakan shalat istikharah. Dari detik pertama niat hingga detik terakhir melantunkan doa istikharah, semua dijelaskan secara teperinci. Seluruh keterangan dilengkapi dalil mutawatir dari Rasulullah saw.
Jika ingin hasil maksimal, jangan anggap ritual shalat istikharah dapat dilaksanakan “sekadarnya” saja. Semua harus sesuai petunjuk Rasulullah; buku ini dapat menunjukkan di mana petunjuk beliau itu.
Cakupan Isi Buku
1. Urgensi shalat istikharah.
2. Objek shalat istikharah.
3. Waktu-waktu yang tepat untuk melaksanakan shalat istikharah.
4. Hukum menggabungkan shalat istikharah dengan shalat fardhu atau shalat sunnah.
5. Aktivitas yang harus dilakukan setelah shalat istikharah.
6. Korelasi shalat istikharah dengan akidah.
7. Tata cara melakukan shalat istikharah dari takbiratul ihram sampai ucapan amin setelah melantunkan doa istikharah.
Penulis : Abu Ammar Abdullah
Ukuran : 15 x 23 cm
Tebal : xvi + 150 Halaman
Kategori : Ibadah
Berat : 325 gr
Bahan kertas : Isi : Matt paper 120 gr
Cover : AC 260 gr
Penjilidan : Semi Hard Cover
ISBN : (13) 978-979-3855-61-5
(10) 979-3855-61-4
Cetakan : ke-
Harga : Rp72.000,-
Aisyah - The True Beauty
Aisyah; The True Beauty
Penulis:Sulaiman an-Nadawi
Gambaran Umum
Buku ini menyajikan sejarah hidup Ibunda Aisyah r.a. dari semua sisi kehidupannya. Memotret kisah pernikahannya dengan Rasulullah saw., berbagai fitnah yang menerpa dirinya, hubungannya dengan para istri Rasulullah yang lain, karakter kepribadiannya, hingga sisi intelektualitasnya dan jasa-jasa yang telah diberikannya untuk wanita muslimah. Ilmiah sekaligus menyentuh.
Cakupan Isi Buku
1. Kisah masa kecil Aisyah
2. Serba-serbi pernikahan Aisyah dengan Rasulullah saw.
3. Kehidupan rumah tangga Aisyah selama mendampingi Rasulullah saw.
4. Hikmah yang didapat Aisyah dari poligami sang suami
5. Aisyah sepeninggal Rasulullah saw.
6. Karakter dan keistimewaan Aisyah
7. Penguasaan Aisyah atas ilmu-ilmu yang terkandung dalam Al-Qur`an, hadits, dan syariat
8. Aisyah sebagai salah satu sumber ilmu
9. Jasa Aisyah kepada kaum perempuan
SPESIFIKASI :
Penulis : Sulaiman an-Nadawi
Ukuran : 15.5 x 24 cm
Tebal : xxvi + 470 Halaman
Kategori : Fiksi Sejarah
Berat : 700 gr
Bahan kertas : Isi : HVS Nouva 64 gr
Cover : AC 260 gr
Penjilidan : Hard Cover
ISBN : (13) 978-979-3855-46-2
(10) 979-3855-46-0
Cetakan : ke-2, Desember 2007
Harga : Rp85.000,-
Langganan:
Postingan (Atom)